WISATA MINAT KHUSUS

Taman Slamet

Taman Slamet yang terletak di Jl Taman Slamet, Kel Gadingkasri, Kec Klojen itu menjadi salah satu taman yang memberikan keindahan dan kenyamanan. Taman Slamet Malang yang diresmikan pada tanggal 02 April 2016 oleh Walikota Malang Bpk H. Moch Anton menjadi tempat paling hits. Taman ini sebenarnya sudah ada sejak dulu, namun direnovasi kembali dengan dana CSR (Corporate Social Responsibility) agar menjadi lebih bagus dan segar. Wali Kota Malang mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada PT Bentoel Prima Tbk yang kembali mau mengucurkan dana CSR untuk membangun taman di Kota Malang. Revitalisasi Taman Slamet menjadi bukti kecintaan PT Bentoel Prima Tbk terhadap Kota Malang setelah sebelumnya membangun Taman Cerdas Trunojoyo dan Taman Kunang-Kunang.

taman-slamet taman-slamet-2

Bagi para warga Malang yang ingin berkunjung ke Taman Slamet ini tidak dipungut biaya untuk masuk, hanya parkir Rp. 2.000,-  sudah bisa menikmati suasana taman bersama keluarga dan teman. Saat ini di Kota Malang semakin banyak tercipta Ruang Terbuka Hijau (RTH) dengan berbagai sarana dan prasarana penunjang, harapannya ke depan taman di Kota Malang bisa menjadi taman yang interaktif dan menjadikan Kota Malang semakin sehat, sejuk, indah dan nyaman.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *