Malang- Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Dr. H. Sandiaga Salahuddin Uno, BBA., MBA hadir ke Kota Malang meresmikan Smart Tourism dan Infrastructure Hospitality di Universitas Merdeka Malang, Rabu (29/06/2022)
Dalam kesempatan ini turut hadir Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Kota Malang, Dr. Ida Ayu Made Wahyuni,S.H.,M.Si
“Pandemi membawa pelajaran. Pariwisata mengalami transformasi untuk membangun kualitas pariwisata. Terjadi pergeseran, dari mass tourism ke berapa lama mereka tinggal dan quality spending yang berdampak pada UMKM,” kata Menparekraf Sandiaga Uno
Dengan kondisi itu, maka dibutuhkan aksesibilitas yang memudahkan wisatawan. Internet telah menjadi solusi terhadap kondisi ini. Aplikasi Smart Tourism & Infrastructure Hospitality yang diluncurkan Unmer diharapkan mampu menjawab tantangan tersebut.
Ditegaskan Menparekraf, Indonesia mencanangkan pariwisata berkualitas, aksesibilitas, akomodatif, tata kelola yang baik oleh pemrintahan, aktivitas event serta layanan jaminan keamanan dan kesehatan.
“Gaya hidup masyarakat yang membutuhkan internet harus kita sambut dengan baik,” ujarnya