Malang- Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Malang Menerima Audiensi dari Yayasan Kami Foundation, Selasa (21/02/2023)
Audiensi yang bertempat di ruang rapat bidang kepemudaan tersebut diterima secara langsung oleh Kepala Disporapar Kota Malang, Baihaqi,S.Pd.,S.E.,M.Si.,CGCAE., didampingi Kepala Bidang kepemudaan, Achmad Supriadi, S.E.,M.M serta pejabat fungsional dan staf
Audiensi dimaksud dalam rangka membahas event Tjorak Sorai 2023 yang menyuguhkan beragam acara diantaranya Konser musik, Festival UMKM, hasta karya UMKM, Talkshow UMKM, Pameran Komunitas Lokal, Wahana Permainan Tradisional serta Duta Milenial
Kadisporapar Kota Malang menyabut baik event tersebut yang rencananya akan digelar pihak yayasan Kami Foundation menggandeng Pemerintah Kota Malang Disporapar
Menyambut baik kegiatan ini luar biasa, gambaran saya ini event yang sangat meriah, mengadirkan artis nasional apalagi juga mengangkat umkm untuk pemulihan covid akibat pandemi yang termasuk konsen pemkot malang dalam pemulihan ekonomi daerah” ujarnya
Sementara itu, Niko perwakilan dari Kami Fondation menjelaskan untuk Konser Musik rencananya akan mengadirkan artis lokal maupun nasional seperti Sheila on 7, The Cangcuters, tulus serta Denny Caknan
Lebih lanjut ia mengungkapkan event tersebut rencanya akan di gelar pada 2-3 Juni 2023 di lapangan rampal
“rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 2-3 Juni 2023 untuk tempatnya di Lapangan Rampal tapi perijinan masih belum diurus, setelah audiensi ini akan segera kami lakukan pengurusan semoga aja bisa,” pungkasnya