Malang-  Gor Ken Arok Kota Malang menjadi lokasi perhelatan Kejuaraaan Karate Kadisporapar Cup Kota Malang 2022 yang diikuti 1000 peserta seluruh Jawa Timur maupun Nasional

Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Kota Malang, Dr. Ida Ayu Made Wahyuni,S.H.,M.Si membuka secara resmi kejuaraan gagasan Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) Kota Malang pada Jum’at (20/05). Kejuaraan tersebut berlangsung mulai 20 hingga 21 Mei 2022.

Dalam sambutannya Kepala Disporapar mengatakan kejuaraan karate kali ini sebagai momentum kebangkitan olahraga karate pasalnya dua tahun sempat terhenti tidak ada kejuaraan Ofline karena pandemi

“selamat dan sukses atas terselenggarnya kejuaraan karate kadisporapar cup satu, kejuaraan ini mudah-mudahan sebagai awal kabengkitan olahraga karate sebab sudah dua tahun tidak ada event secara langsung dan mudah-mudahan dapat melahirkan calon atlit yang berprestasi,” ujarnya

Sementara itu Rudi Hartono Ketua Pelaksana mengatakan ada 1000 peserta yang terdaftar baik sebagai peserta festival pelajar jatim maupun open nasional dan ada yang dari luar pulau

“Lebih kurang ada 1000 peserta baik yang terdaftar sebagai peserta festival pelajar jatim maupun open nasionalnnya, peserta ini dibagi berdasarkan masing-masing kelasnya dan Peserta ada yang dari luar pulau juga yaitu selawesi hanya satu tim lebih kurang 11 atlit,” ungkapnya

Lebih lanjut ia mengatakan kejuraan ini dibagi menjadi kelas festival Jawa Timur dan Open Festival Nasional

“Kejuraaan kali ini ada Kelas festival hanya dikhususkan bagi pelajar mulai kelas satu SD hingga SMA hanya untuk jawa timur saja sementara yang open festivalnya itu kita buka untuk jawa timur sendiri maupun secara nasional,” terangnya

“Kegiatan ini merupakan salah satu cara kita untuk memotivasi para atlit karate supaya giat berlatih kalau tidak ada acara seperti ini maka berdasarkan pengalaman bahwa anak-anak atlit karate ini bermalas malasan untuk berlatih ya sehingga diharapkan memotivasi mereka untuk terus berlatih kemudian kita acara seperti ini bisa menjaring calon-calon atlit dikelasnya masing-masing dan juga sabagai bahan bagi kita untuk membackup kejuaraan-kejuaraan yang berjenjang yang dilaksanakan oleh kementerian pendidikan baik itu KOSN, POPDA kemudian Porprov ini memang tujuan mengadakan acara ini arahnya itu kesana,” imbuhnya

Kejuaraan Karate Kadisporapar Cup Kota Malang 2022 Berlangsung Meriah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *