12 Nopember 2014
Dalam upaya melestarikan bentuk –bentuk kesenian Tradisional yang hidup dan berkembang ditengah tengah masyarakat yang kondisinya saat ini nyaris mengalami kepunahan tergerus oleh arus moderenisasi global, diperlukan upaya Pelestarian dan Pengembangan dengan merevitalisasi dan merekontruksi sesuai dengan tuntutan jaman. Salah satu diantaranya melalui Festival / Lomba, untuk membangunkan kembali Pewaris Kesenian Tradisi untuk kembali aktif berkarya dan berkreasi. Sekaligus menjawab tantangan di era global ini. Dinas Kebudayaa dan Pariwisata Kota Malang akan menyelenggarakan kegiatan Pergelaran seni berupa Festival / lomba Seni Tradisional “CAMPURSARI” Tahun 2014.
Festival “ campursari” akan diselenggarakan pada hari Sabtu, Tanggal 15 November 2014, Jam.08.00 Wib s/d selesai. Tempat Penyelenggaraan Festival / Lomba di Tareko Jl. Simpang Mojopahit Kota Malang .