Malang- Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Malang gelar Sosialisasi Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) diperuntukan Bagi Aparatur Sipil Negara (Asn) dilingkungan Disporapar Kota Malang di Ruang Sidang Balaikota Malang, Rabu (24/11/2021)

Kegiatan yang diikuti sebanyak 73 Asn Disporapar Kota Malang tersebut dibuka secara resmi oleh Walikota Malang, Drs. H.Sutiaji sekaligus memberikan arahan

Pada kesempatan ini turut hadir pula sebagai Narasumber yakni Sekretaris Daerah, Erik Setyo Santoso,ST,MT,  Kabag Organisasi Boedi Utomo, SE, M.Si dan Kadisporapar Kota Malang Dr. Ida Ayu Made Wahyuni,S.H,M.Si

Dalam arahannya, Walikota Malang menyampaikan keberhasilan RPJMD Kepala Daerah harus didukung sistem pengendalian intern pemerintah yang bagus

“Harapannya sistem pengendalian intern ini Bagaimana target dari Kepala Derah yang tertuang di RPJMD di uraikan dalam RKPD lima tahunan. tahun pertama, kedua hingga lima tahun, karena sistem pengendalian intern sudah bagus insyallah 80,90 persen dari capaian yang sudah ditentukan akan berhasil,” ungkapnya

Walikota Malang menekankan pentinngnya tanggung jawab pada setiap personal dalam melaksanakan tugas pemerintahan

“SPIP ini, supaya ada tanggung jawab masing masing ASN, tidak membebankan kepada atasan dan bawahan tapi menjadi tugas personal masing-masing,” ujarnya

Lebih kanjut Walikota Malang berharap agar Sistem pengendalian intern ada perubahan lebih baik lagi

Tersistem bagaimana model pelaporan yang sekali lagi nanti saya sampaikan bahwa ketika kita pahami maka insyaallah kita menjadi orang yang bertanggung jawab, Karena sistem pengendalian kalau berjalan dengan baik pasti enak, sekali lagi Sistem pengendalian intern Harus ada perubahan lebih baik lagi,” pungkasnya

selain itu kegiatan ini bertujuan Memberikan pemahaman mengenai unsur dalam SPIP serta memberikan kemampuan untuk dapat melaksanakan SPIP sesuai dengan ketentuan yang berlaku mulai dari perencanaan, pelaksanaan, pengawasan, sampai dengan pertanggung jawaban, dilaksanakan secara tertib, terkendali, serta efisien dan efektif

ASN Disporapar Kota Malang diberikan Sosialisasi Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *