Malang- Berbeda dengan tahun sebelumnya, Event Malang Flower Carnival (MFC) tahun 2021 berlangsung secara Hybrid di dalam Stadion Gajayana Malang, Minggu (31/10/2021)

Diikuti kurang lebih 70 peserta dari berbagai daerah yang terbagi dalam kategori anak, kategori dewasa/umum dan kategori kostum karakter

Sementara itu tamu undangan hadir wajib menggunakan Aplikasi Peduli Lindungi, untuk penonton bisa menyaksikan secara langsung di Kanal Youtube Malang Flower Carnival

Dimulai sejak tahun 2010 hingga saat ini sudah yang ke 11 MFC digelar, kali ini mengusung Tema Great Garudheya atau Garuda Perkasa yang dapat dimaknai sebagai lambang negara dan pemersatu bangsa. dan juga mengangkat nilai nilai kearifan lokal yang terinspirasi dari Arca Garudheya yang ada di relief Candi Kidal Malang

Kadisporapar Kota Malang berharap pandemi segera selesai dan tahun depan bisa digelar kembali di sepanjang Ijen Boulevard seperti tahun-tahun sebelumnya

Sebagai informasi Malang Flower Carnival merupakan salah satu Event berskala internasional karena termasuk dalam 10 besar Kharisma Event Nusantara (KEN), sebelumnya masuk dalam 100 Calendar of Event (CoE) Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

selamat kepada para pemenang dan terimakasih kepeda semua pihak yang ikut terlibat dalam mensukseskan acara ini

 

Salam Pariwisata

Bautiful Malang

Malang Flower Carnival 2021 Sukses digelar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *