Museum Mpu Purwa Kota Malang, riuh. Mulai halaman sampai bagian dalam dipenuhi anak -anak, pelajar, mahasiswa hingga masyarakat umum. Mereka tengah mengikuti kegiatan bertajuk ‘Arek Sobo Museum’, Minggu, 25 November 2018. Acara dibuka dengan parade kostum dan tari Nusantara di pelataran Museum Mpu Purwa. Tarian dari berbagai daerah itu dibawakan mahasiswa Program Studi Pendidikan Seni Tari dan Musik, Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Dra. Wiwik Wiharti Rodiah. M.Si, Kepala Museum Mpu Purwa didampingi Putra-Putri Duta Budaya dan Duta Museum Kota Malang mengatakan kegiatan-kegiatan di Museum Mpu Purwa Kota Malang adalah rangkaian bulan Kunjungan Museum Tahun 2018. “ Universitas Negeri Malang memang sudah meminta ijin menggunakan halaman Museum Mpu Purwa Kota Malang untuk parade kostum dan tari Nusantara”, ungkap Wiwik.
Sementara itu, dengan banyaknya kegiatan di Museum Mpu Purwa, semakin menambah eksistensi Museum Mpu Purwa Kota Malang di masyarakat, imbuhnya. Ketua panitia parade kostum dan tari Nusantara, Prasetyo menjelaskan melalui parade kostum dan tari Nusantara ini, pihaknya ingin mengajak masyarakat Kota Malang agar mengetahui hasil karya dari para mahasiswa Universitas Negeri Malang yang tergabung dalam Program Studi Program Studi Pendidikan Seni Tari dan Musik. “Tema parade kostum Nusantara dan tari, Gemerlap Nusantara di Kota Malang ” ujar Prasetyo, yang juga Duta Budaya dan Duta Museum Kota Malang.
Beragam tari nusantara disajikan dalam durasi pendek, seperti Tari Reog Ponorogo, Remo, Tari Panjalu dan lain-lain.
Ia mengungkapkan, 50 kostum itu merupakan hasil karya dari para mahasiswa Universitas Negeri Malang. “Kostum ini memadukan bahan berupa kain, satu kostum buah dibuat 4-5 mahasiswa selama 2 bulan,” ungkapnya. Dosen pembina Ika Wahyu Widyawati, S.Pd., M.Pd., menambahkan kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian acara lustrum Pendidikan Seni Tari dan Musik ( Konsentrasi Pendidikan Seni Tari). Sekaligus, tambahnya, untuk promosi atau ajakan para masyarakat agar mencintai budaya Nusantara.* (Rokhim-Disbudpar Kota Malang)