Site icon Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata

Wakil Malang Di Miss Indonesia 2012

Perhelatan Miss Indonesia 2012 malam ini akan membawa nama Malang ke kancah nasional. Itu karena finalis Miss Indonesia 2012 asal Jawa Timur, Ovi Dian Aryani Putri adalah kera Ngalam yang prestasinya pasti akan menjadi kebanggaan tersendiri bagi bumi Arema.

Meski demikian, sebagai wakil Jatim, Ovi Dian juga memiliki tugas yang cukup berat. Pasalnya, pemenang Miss Indonesia tahun lalu Astrid Ellena berasal dari Jawa Timur, sehingga ia pun, secara tidak langsung dituntut untuk dapat mempertahankan gelar tersebut. Terkait hal ini, anak sulung dari tiga bersaudara itu mempunyai strategi khusus.

“Kuncinya, menjadi yang terbaik yang saya bisa,” tuturnya.

Lebih lanjut, Ovi mengatakan, jika Jawa Timur dapat menjadi pemenang Miss Indonesia tahun ini, itu akan menjadi kehormatan tersendiri. Bukan saja bagi dirinya, tetapi juga daerahnya. Dengan kemenangan tersebut, potensi pariwisata Jawa Timur bakal semakin tinggi karena dapat dieksplorasi lebih dalam untuk dipublikasi kepada masyarakat luas.

“Saya lahir dan besar di Malang, saya bangga bisa mewakili Jawa Timur. Jikalau saya terpilih menjadi Miss Indonesia tahun ini, itu menjadi prestasi untuk saya. Dengan kemenangan itu, saya ingin memberitahukan kepada masyarakat Indonesia akan keindahan Jawa Timur dan tentunya Malang,” kata mahasiswi Jurusan Psikologi Universitas Brawijaya ini.

Sementara itu, untuk memberikan dukungan langsung saat penobatan Miss Indonesia 2012, seluruh keluarga besar Ovi kemarin siang bertolak ke Jakarta. “Iya kami sekarang sedang menunggu boarding,” kata Veni Budiarsih, sang bunda kepada Malang Post via telpon.

Veni berharap seluruh masyarakat Malang dapat memberikan dukungan dan doa bagi putrinya untuk mendapatkan prestasi terbaik. “Sebab prestasi apapun yang nanti akan diraih Ovi, juga dipersembahkan untuk Malang,” ucap perempuan ramah ini.

Kepada Malang Post, Veni juga mengungkapkan, awalnya keluarga tidak tahu menahu ketika Ovi mendaftar audisi Miss Indonesia. “Ovi termasuk anak yang sangat mandiri, jadi jika ada keinginan tertentu, dia langsung melakukannya sendiri. Dia baru memberitahu keluarga saat audisi di tingkat Jawa Timur dan lolos,” tutur Veni.

Kemandirian Ovi, ungkap Veni, juga ditunjukkannya saat lulus SMA dulu. Tidak seperti alumnus kebanyakan yang langsung mendaftar SNMPTN, Ovi memilih mengambil diploma hair cutting dan make up di Singapura. Ia hidup sendirian di negeri orang sambil belajar tentang dunia kecantikan, yang memang menjadi passion-nya. Karena itulah, saat ini, sembari belajar ilmu Psikologi, Ovi juga mengelola salonnya sendiri, Ovi Hair & Beauty.

“Ovi memang suka dengan dunia kecantikan, makanya dia mengambil diploma make up dan hair cutting. Sekarang dia kuliah Psikologi karena bercita-cita untuk dapat mendirikan sekolah sendiri di kemudian hari,” ungkap Veni tentang putrinya.

Nah, Anda kera Ngalam, tentu ingin Ovi dapat menorehkan prestasi membanggakan untuk kota tercinta, jangan lupa untuk memberikan dukungan dengan mengetik MI <spasi> JATIM dan kirim ke 6288.

Sumber : http://www.malang-post.com

Wakil Malang Di Miss Indonesia 2012
Exit mobile version