Site icon Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata

KOLEKSI BCB : SIWA MAHAGURU

28 MEI 2015

No. Inventaris : 18/ Kota Malang
Nama Benda : SIWA MAHAGURU
Bahan : Batu Andesit
Ukuran : Tg. 51 cm L. 26 cm Tb. 22 cm
Asal : Tidak diketahui

Arca ini digambarkan dalam posisi berdiri tegak lurus (samabhangga). Tangan kanan membawa senjata ‘trisula’, tangan kiri membawa kendi berisi amerta (kamandalu). Memakai tali kasta (upavita) dengan disertai kebut lalat (camara) yang diletakkan di pundak kiri. Semua atribut ini menunjuk kepada ciri seorang Siwa Mahaguru atau Agastya, yang dalam bangunan percandian diletakkan di relung luar dinding sisi selatan.

Sumber : Kepurbakalaan di Kota Malang Koleksi Arca dan Prasasti

KOLEKSI BCB : SIWA MAHAGURU
Exit mobile version