Site icon Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata

APEKSI KOTA MALANG TAHUN 2015

26 April 2015

Hari ini (26/4/15) Pemerintah Kota Malang menggelar Pawai Budaya untuk menyambut pelaksanaan Rapat Koordinasi Komisariat Wilayah IV Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI). Pawai Budaya ini diikuti 34 peserta dan 13 diantaranya dari perwakilan masing-masing kota peserta APEKSI 2015.

Pawai Budaya kali ini diawali dengan pelepasan tiga belas balon yang dilakukan perwakilan Wali Kota Peserta APEKSI 2015 yang juga melambangkan jumlah peserta APEKSI Wilayah IV 2015. Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Malang selaku tuan rumah acara menampilkan kesenian daerah Tari Malang Gemilang . Tarian yang dilambangkan sebagai wujud rasa cinta terhadap Kota Malang ini dimainkan oleh 13 remaja perempuan.

Pawai Budaya kali ini diawali dengan pelepasan tiga belas balon yang dilakukan perwakilan Wali Kota Peserta APEKSI 2015 yang juga melambangkan jumlah peserta APEKSI Wilayah IV 2015. Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Malang selaku tuan rumah acara menampilkan kesenian daerah Tari Malang Gemilang . Tarian yang dilambangkan sebagai wujud rasa cinta terhadap Kota Malang ini dimainkan oleh 13 remaja perempuan.

APEKSI KOTA MALANG TAHUN 2015
Exit mobile version