1.000 Penari menampilkan Tari Topeng Malang di hadapan Wali Kota H. Moch. Anton serta jajaran Forum Pimpinan Daerah (Forpimda), Kepala SKPD, pengawas, dan guru, memperingati Hari Pendidikan Nasional depan Balai Kota, Senin (2/5/2016).
Para penari adalah siswa-siswi SD dari 5 kecamatan di Kota Malang, ini menarikan Tari Topeng Bapang. Ini merupakan tarian istimewa merayakan di hari pendidikan. Seluruh siswa SD yang ikut dalam tari ini dikoordinir SMP Negeri 4, Setiap kecamatan menurunkan 200 siswa sebagai penari.
Wali Kota Moch. Anton menyampaikan sambutan Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan RI Anies Baswedan. “Kita ingin pendidikan benar-benar berperan sebagai pelita bagi setiap anak Indonesia yang akan membuatnya bisa melihat peluang, mendorong kemajuan, menumbuhkan karakter, dan memberikan kejernihan dalam menata dan menyiapkan masa depannya,” ucap Beliau.
Tema Hardiknas adalah “Nyalakan Pelita Terangkan Cita-Cita”. “Hardiknas adalah hari pentingnya meningkatkan kualitas manusia.
1000 Penari Bapang Cilik Meriahkan Hardiknas di Balai Kota Malang
1000 Penari Bapang Cilik Meriahkan Hardiknas di Balai Kota Malang